Musyawarah Kerja Nasional IMAKAHI merupakan suatu kegiatan tahunan yang dilaksanakan oleh Pengurus Besar Ikatan Mahasiswa Kedokteran Hewan Indonesia (PB IMAKAHI) sebagai sarana menyusun program kerja PB IMAKAHI yang akan dijalankan selama satu kepengurusan ke depan juga sebagai sarana untuk silaturahmi antar anggota PC IMAKAHI dari setiap universitas. Tema yang diusung Mukernas XXV IMAKAHI adalah “Bertumbuh Mengakar, Professional Berdampak”. Tahun ini, Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Gadjah Mada berkesempatan untuk menjadi tuan rumah Mukernas XXV IMAKAHI. Mukernas XXV IMAKAHI dilaksanakan pada tanggal 15-16 April 2023 secara luring di Ruang Auditorium FKH UGM. Mukernas XXV IMAKAHI dihadiri oleh delegasi- delegasi dari setiap Pengurus Cabang IMAKAHI, Pengurus Besar IMAKAHI, dan Badan Pengawas IMAKAHI.
Rangkaian pada Mukernas XXV IMAKAHI meliputi pra-sidang Mukernas XXV IMAKAHI, pembukaan, sidang Mukernas XXV IMAKAHI, dan Penutupan Mukernas XXV IMAKAHI. Pra-sidang Mukernas XXV IMAKAHI dilaksanakan pada hari Minggu, 9 April 2023 secara online melalui platform Zoom Meeting. Pra-sidang Mukernas XXV IMAKAHI sendiri membahas mengenai draft tata tertib dan pemilihan presidium sementara guna mengefisienkan waktu saat sidang nanti.
Sidang pertama dilaksanakan pada hari Sabtu, 15 April 2023 di Ruang Auditorium FKH UGM. Acara dimulai dengan pembukaan oleh MC terlebih dahulu kemudian dilanjutkan dengan pemilihan presidium tetap. Setelah presidium tetap terpilih, dilanjutkan dengan pembahasan GBHPK, penyerahan LPJ simbolis, dan penyampaian program kerja dari Badan Pengawas IMAKAHI serta Pengurus Besar IMAKAHI. Lalu setiap perwakilan Pengurus Cabang IMAKAHI dari setiap universitas memaparkan Program Unggulannya pada sidang hari pertama.
Sidang kedua dilaksanakan keesokan harinya yaitu pada hari Minggu, 16 April 2023 di tempat yang sama. Sidang hari kedua diawali dengan melanjutkan pemaparan Program Unggul Pengurus Cabang IMAKAHI, kemudian pelelangan Program Kerja Nasional dan pengesahan Program Kerja Nasional. Sebelum ditutup dengan Grand Closing, panitia mengadakan game untuk delegasi dan panitia untuk mengeratkan bonding antar anggota PC IMAKAHI UGM selaku tuan rumah dengan delegasi setiap universitas yang hadir mewakili. Mukernas XXV IMAKAHI pun diakhiri dengan Grand Closing dan ditutup oleh MC.